Our Sponsors

Saya Tegaskan Bahwa Sebagian Besar Artikel di Blog Ini Berasal Dari Pulsk.

Artikel Yang Tidak Tercantum Sumbernya Adalah Berasal Dari Puslk

Sunday, December 15, 2013

Fenomena Alam Terunik



Berbagai macam fenomena unik kerap terjadi dan terkadang tak pernah bisa dijelaskan dengan akal sehat. Namun fenomena alam tersebut tak selamanya menakutkan, ada pula yang indah hingga membuat yang melihatnya terpesona. Berikut adalah beberapa fenomena alam terindah yang terjadi di segala penjuru dunia :


1.MANHATTANHENGE


Bisa dibilang ini adalah fenomena alam yang melibatkan struktur bangunan. Dua kali dalam setahun, warga Manhattan di Kota New York dapat menyaksikan matahari terbit dan terbenam tepat diujung jalan, diapit oleh gedung bertingkat. Matahari terbit dan tenggelam yang berwarna jingga berpendar indah dan memberikan cahaya yang syahdu.

2. SEPEDA TEMBUS POHON

 
Awalnya banyak orang yang menyangka bahwa sepeda yang menembus pohon adalah rekayasa. Namun jika Anda melihatnya langsung di Vashon, Washington, Amerika Serikat, baru Anda akan percaya bahwa sepeda dan pohon tersebut adalah hal yang nyata. Banyak versi cerita tentang sepeda tersebut, namun yang paling terkenal adalah cerita seorang anak muda pada tahun 1914 mengikat sepedanya pada sebuah pohon kecil untuk ikut berperang, dan ia tak pernah kembali untuk mengambil sepedanya.

3. AIR TERJUN API

Setiap bulan Februari dan jika cuaca cerah, matahari akan menyinari air terjun ini menjadi layaknya api yang berjatuhan. Nama asli air terjun ini adalah Horsetail fall, namun banyak orang menyebutnya dengan sebutan Firefall, karena fenomena tersebut.

4. LUMBA-LUMBA MERAH MUDA


Lumba-lumba ternyata tak hanya berwarna biru atau abu-abu, namun juga ada jenis lumba-lumba yang berwarna pink, atau yang biasa disebut lumba-lumba albino. Tak ada perbedaan dari segi bentuk dan ukuran, yang membedakan hanya warnanya yang mencolok. Lumba-lumba jenis ini hidup di aliran sungai Amazon, karena itu ia termasuk jenis lumba-lumba air tawar.

5. LAUT DUA WARNA


Di Teluk Alaska (Gulf of Alaska), terdapat pertemuan dua arus laut namun tidak bercampur menjadi satu. Hal ini dikarenakan dua arus tersebut memiliki kadar garam yang berbeda. Fenomena ini terjadi karena pencairan glester yang terdiri dari air tawar dan air laut yang memiliki persentase garam lebih tinggi. Dalam ilmu oseanografi, fenomena ini disebut halocilne.


sumber : http://la-udza.blogspot.com/

1 Comments:

Budayakan Meninggalkan Komentar Setelah Membaca Sebuah Artikel :)

Copyright by Muhammad Farhan Ammar. Powered by Blogger.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...