Our Sponsors

Saya Tegaskan Bahwa Sebagian Besar Artikel di Blog Ini Berasal Dari Pulsk.

Artikel Yang Tidak Tercantum Sumbernya Adalah Berasal Dari Puslk

Sunday, January 27, 2013

Kasihan, Nenek 87 Tahun Terjebak di Lift Selama 29 Jam

Pihak berwenang Kanada sedang menyelidiki insiden terjebaknya seorang manula berusia 87 tahun, di dalam lift sebuah panti jompo selama 29 jam.
Seperti diberitakan Upi.com dan dikutip Tribunnews.com, insiden terjadi di panti jompo Desa Malton di Mississauga, Ontario, Kanada, pada 23 Desember 2012 malam.
Sebelumnya, nenek itu sempat terlihat oleh petugas panti jompo hendak menuju ke ke kamarnya menggunakan lift. Namun, hingga lewat tengah malam, ia tak juga terlihat di kamarnya.
Para staf panti jompo mengira sang nenek menginap di rumah keluarganya. Tapi, saat menanyakan kepada keluarganya esoknya, si nenek ternyata tak berada di sana.
Nenek yang namanya dirahasiakan, baru ditemukan pada 25 Desember 2012 pagi, di dalam sebuah lift yang telah rusak, saat para staf melakukan pencarian di dalam bangunan pantai jompo.
Ketika ditemukan, si nenek masih dalam kondisi hidup, meskipun sangat lemas. Ia segera dilarikan ke rumah sakit untuk menerima perawatan medis.
Selain penyelidikan internal, insiden tersebut juga sedang diteliti oleh Departemen Kesehatan Ontario, juga Departemen Perawatan dan Standar Teknis dan Otoritas Keselamatan, sebuah organisasi swasta yang memberikan jasa keamanan untuk pemerintah provinsi.
“Pemerintah telah menceritakan apa yang telah terjadi di Hari Natal,” ujar Emil Kolb, Kepala Daerah Peel, yang juga mengepalai wilayah Mississauga, Brampton, dan Caledon, dalam konfrensi pers, Rabu (2/1/2013).
“Itu berita yang sangat menyedihkan, di hari yang seharusnya paling menggembirakan di sepanjang tahun,” lanjutnya.
Pihaknya, menurut Emil, menyatakan bertanggung jawab atas insiden yang terjadi di Panti Jompo Desa Malton.
“Kami bertanggung jawab menjaga keselamatan penduduk di sana. Kami telah meminta maaf kepada para warga dan keluarganya, untuk kelalaian yang kami lakukan dalam menjalankan tugas,” tuturnya.

0 Comments:

Post a Comment

Budayakan Meninggalkan Komentar Setelah Membaca Sebuah Artikel :)

Copyright by Muhammad Farhan Ammar. Powered by Blogger.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...